Cara Mudah Buat Pangsit Kukus Udang Jahe

Selasa, 31 Januari 2017 - 06:07 WIB
Cara Mudah Buat Pangsit...
Cara Mudah Buat Pangsit Kukus Udang Jahe
A A A
JAKARTA - Salah satu kuliner khas China yang akrab di lidah masyarakat Indonesia adalah dimsum. Biasanya berisi siomay, hakau, pao, dan pangsit.

Nah, bagi Anda yang masih memiliki stok ayam ataupun udang di lemari es, tak ada salahnya membuat sajian dimsum homemade yang tak kalah lezat dengan sajian restoran. Dikutip dari Taste.com.au, berikut resep Pangsit Kukus Udang Jahe yang dapat dicoba di rumah.

Bahan-bahan:
250 gram udang, kupas dan bersihkan
Sepotong jahe segar berukuran 3 cm, kupas, parut halus
2 bh daun bawang, iris tipis
1 sdm kecap asin
1 sdm saus tiram
1/2 sdt minyak wijen
30 lembar kulit pangsit
Kecap asin atau saus sambal untuk pelengkap

Cara membuat:
Haluskan udang di dalam food processor, lalu tuangkan ke dalam mangkuk. Tambahkan jahe, daun bawang, kecap asin, saus tiram dan minyak wijen, aduk rata.

Siapkan selembar kulit pangsit, tambahkan 2 sendok teh campuran udang ke bagian tengah kulit pangsit, lipat, dan bentuk sesuai selera. Gunakan air dingin untuk melekatkan kulit pangsit. Kemudian susun di atas pinggan. Lakukan hingga seluruh kulit pangsit dan campuran udang habis.

Siapkan alat kukusan di atas panci berisi air mendidih, kemudian lapisi kukusan dengan kertas roti. Susun pangsit dalam kukusan dengan berjarak satu sama lain, lalu kukus selama 5 menit atau sampai matang.

Lakukan hal yang sama dengan pangsit yang tersisa. Susun di atas piring saji, kemudian nikmati dengan cocolan kecap asin atau saus sambal sesuai selera.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0832 seconds (0.1#10.140)